Viral! Anak Anak Papua Naik Paus di Raja Ampat

Must read

aspirasinusantara.id – Sebuah video menampilkan aksi anak-anak menaiki seekor ikan paus saat berenang di laut viral di sosial media.

Fenomena unik ini terjadi di perairan Misool, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat Daya.

Dalam video yang diunggah akun TikTok @juliano19_, tampak ikan paus jinak tersebut berinteraksi dengan para bocah. Mereka bahkan berenang dan naik di atas paus besar itu seolah sedang bermain di kolam renang.

“itu panjangnya berapa ya kira-kira? Dan ini kita lihat ini adik-adik main padahal ini alam liar bebas bebas di lautan lepas ini, ikan pausnya jinak. Cuma di selat di Pulau ini saja muncul. Ini anak-anak bisa bermain dengan ikan pausnya,” ungkap dalam narasi video.

Aksi bocah naik ikan paus besar ini mengundang perhatian publik dan viral di berbagai platform media sosial.

Sontak saja, video momen anak-anak Papua bermain dengan seekor ikan paus di laut Raja Ampat ini berhasil mendapatkan atensi dari masyarakat luas. Tak sedikit pula masyarakat yang begitu kagum dengan keindahan pesona Raja Ampat.

“Wah enak main sama ikan paus Raja Ampat Papua,” tulis akun Rahiman Iman.

“Menakjubkan Raja Ampat,” tulis akun Bob Gabe.

“Bingung mau ngomong apa. Keren banget ikan paus sangat bersahabat,” tulis akun Juliana P.

Tidak hanya berenang, beberapa anak muda setempat tampak berani berdiri di punggung paus sambil tertawa.

Keberanian mereka mirip dengan adegan film Avatar: The Way of Water, di mana manusia bisa dekat dengan hewan besar di alam liar.

Dalam video yang viral, mereka terlihat menikmati momen langka tersebut tanpa rasa takut, bahkan berani menaiki punggung paus. Paus jinak ini tampak tenang, membiarkan anak-anak tersebut bermain seolah sudah terbiasa dengan kehadiran manusia.

Keberanian ini membuat banyak orang kagum, mengingat paus merupakan mamalia laut dengan ukuran yang sangat besar dan kuat. Meski begitu, anak-anak di Raja Ampat tampak santai dan gembira saat naik di atas paus besar yang bersahabat.

Di detik-detik akhir video yang diunggah pada 6 Juni 2024 itu, para bocah bahkan bersiap menjauh dari punggung paus saat paus tersebut hendak menyelam lagi. Sebuah perahu nelayan mendekati bocah-bocah itu.

Meski terlihat aman, bermain dengan paus besar di alam liar bukan tanpa risiko. Paus memiliki ukuran dan kekuatan yang jauh melampaui manusia, sehingga setiap gerakannya bisa menimbulkan bahaya bagi anak-anak yang mendekat. Paus yang jinak sekalipun tetap memiliki insting alamiah sebagai mamalia laut besar.

Banyak yang menganggap aksi anak-anak Papua ini sebagai fenomena unik, namun ada juga yang mengkhawatirkan dampaknya bagi paus itu sendiri. Kontak yang terlalu dekat dapat menyebabkan stres pada paus, yang pada dasarnya adalah hewan yang sangat sensitif. Aktivitas manusia yang terlalu sering mendekat juga bisa mengganggu perilaku paus di habitat aslinya.

Selain itu, interaksi langsung dengan paus besar di laut lepas juga bisa menimbulkan dampak negatif bagi anak-anak. Tanpa pengetahuan tentang perilaku paus, anak-anak mungkin tidak menyadari risiko yang dapat terjadi. Meski fenomena ini terlihat menakjubkan, perlu ada pemahaman lebih dalam untuk memastikan keselamatan baik bagi paus maupun anak-anak yang bermain di perairan Misool.

- Advertisement -spot_img

More articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -spot_img

Latest article